Tips Dan Trik Rahasia Whatsapp terbaru 2017

kali ini saya akan membagikan beberapa trik saat menggunakan Aplikasi Whatsapp agar lebih maksimal.Untuk mengaplikasikan trik dibawah ini sobat harus berada pada aplikasi whatsapp terbaru.

Tips Dan Trik Rahasia Whatsapp terbaru 2017
1. Cara Menyembunyikan Mengunci Chat Dan Menyembunyikan Obrolan

Agar bisa menyembunyikan Chattingan atau menguncinya,pertama kali pastinya kita membuka whatsapp,kemudian pilih salah satu bekas chatingan kalian,setelah itu

- pilih pada (titik 3 dipojok kanan atas),kemudian pilih lock chat,lalu pilih enable pass code,dan buat password pengunci chatingannya dalam bentuk Pola.

- Untuk menghilangkan kuncinya pilih Disable Passcode.

-Dan untuk merubah password pengunci chatingan pilih Change Passcode.

Jika ingin mengembalikan atau membuka chatingan yang tersembunyi cukup klik pada tulisan WhatsApp yang berada dipojok kiri atas aplikasi whatsapp sobat,lalu masukkan Pola kunci yang telah dibuat sebelumnya.


2. Menyembunyikan Status Online

Agar dapat menyembunyikan Status Online sobat,cukup dengan :

- Klik (titik 3 dipojok kanan atas),kemudian pilih Hide Online Status,setelah sobat klik otomatis whatsapp sobat akan restart.

Jadi setelah sobat aktifkan Hide Online Status maka ketika sobat mengirim pesan atau dikirimkan pesan,walau sedang online tidak akan terlihat status online oleh orang lain.

3. Menghilangkan Ceklis Biru

Trik ini digunakan agar ketika teman sobat mengirimkan chat kepada sobat tidak akan terlihat ceklis biru yang berarti menandakan sobat belum membacanya.

- Kurang lebih sama dengan 2 poin diatas,sobat klik titik 3 pojok kanan atas,lalu pilih Privasi lalu pilih Blue Ticks.

4. Mengaktifkan Second Tick

Second Tick digunakan agar ketika teman sobat mengirim pesan cuman terlihat 1 ceklis.

- Cara pengaktifannya juga masuk ke Privasi lalu pilih Second Tick,selanjutnya akan muncul 2 pilihan yaitu Hide For Contacts (Khusus Kontak) dan Hide For Grub (Khusus Grub).\

-Setelah sobat pilih maka akan otomatis restart dan sudah selesai.

5. Menutup tampilan Chatingan Whatsapp

Agar dapat menggunakan fitur tersebut,sobat membutuhkan aplikasi tambahan yang bisa sobat download di Google Playsotore.

-Buka Google Playstore dan cari aplikasi Mask Chat,dan silahkan download dan Memasang.

-Setelah terpasang silahkan sobat buka,dan disitu akan ada pengaturan,sobat bisa merubah temanya dengan pilih Custom Theme,jadi temanya bisa sobat ganti dengan foto atau background di whatsapp.

-Setelah pilih tema,sobat klik Applied untuk penerapannya.

-Pada tampilan menu akan muncul logo dipojok kanan layar ponsel sobat,lalu buka aplikasi chat sobat,untuk diterapkan.

-Tinggal sobat klik saja logo aplikasinya maka akan langsung menutup layar chat sobat,disitu bisa diatur tingkat kecerahannya dan ukuran gambarnya.

Aplikasi ini bisa sobat terapkan untuk,aplikasi chat Facebook,Bbm,Whatsapp,dan lain sebagainya.

6.Balas Pesan Otomatis Di Whatsapp

Dengan aplikasi ini,sobat dapat membalas pesan chat secara otomatis.Berikut cara memasangnya.

- Download aplikasinya digoogle playstore,dengan nama aplikasi yaitu Whatsapp Replay (Pilih yang logo warna Orange).

-Setelah sobat download dan pasang,silahkan sobat buka lalu klik tulisan ENTER lalu isi pengaturan metode balasan otomatis yang sobat inginkan.

-Pada pengaturannya sobat bisa atur : Kalimat Balasan,Bentuk Tulisan,Dan Jangka waktu Mengirim.

-Setelah diseting.untuk mengaktifkannya tinggal geser tombol yang berada disudut tengah atas aplikasi.

Jadi aplikasi ini sangat berguna ketika sobat sedang sibuk dan tidak punya waktu untuk membalas,jadi otomatis aplikasi tersebut akan mengirimkan teks kepada teman chat sobat sesuai perintah.

Itulah beberapa Tips Dan Trik Rahasia Whatsapp terbaru 2017 yang bisa sobat aplikasikan untuk mendapatkan penggunaan whatsapp secara maksimal.

Semoga bermanfaat,terima kasih atas kunjungannya.










BERLANGGANAN ARTIKEL-ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Pro Teknologi dibuat pada 22 Februari 2017. Blog ini adalah harapan saya agar dapat membagi manfaat kepada orang lain,berupa tips-tips Seputar Blog,Internet,Komputer,dan Info-Info Menarik lainnya.

0 Response to "Tips Dan Trik Rahasia Whatsapp terbaru 2017 "

Post a Comment